Anggota DPRD Jabar Akui Pandemi Covid-19 Bikin Ekonomi Sulit

VIVA - Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Hilal Hilmawan mengakui bahwa pandemi Covid-19 tak hanya berdampak pada kesehatan, melainkan juga membuat ekonomi masyarakat sulit. Banyak dari mereka mengalami penurunan penghasilan sampai kehilangan pekerjaan.
Kondisi tersebut kemudian menyebabkan mereka kehilangan kemampuan untuk membeli kebutuhan dasar. Ditambah lagi, pandemi ini belum dapat dipastikan kapan akan berakhir.
Oleh karena itu, dia menyebar sejumlah bantuan seperti sembako, buah-buahan, vitamin serta keperluan dapur lainnya kepada warga yang benar-benar membutuhkan atau terkena dampak wabah Covid-19, seperti yang sedang menjalani isolasi mandiri, keluarga yang tengah berduka karena ada familinya meninggal dunia akibat Covid-19, serta warga miskin lainnya.
“Saya berharap bantuan ini dapat membantu pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat di tengah melemahnya situasi ekonomi akibat pandemi Covid-19 sehingga bisa menjamin kesehatan dan keselamatan di rumah selama PPKM Darurat,†kata Hilal melalui keterangan tertulis, Kamis, 15 Juli 2021.
0 Response to "Anggota DPRD Jabar Akui Pandemi Covid-19 Bikin Ekonomi Sulit"
Post a Comment