Zona Hijau Hanya Ada di Pegunungan Arfak Papua Barat Dimana Liga 1 Bakal Digelar

TRIBUNBANYUMAS.COM - Wacana Liga 1 2021 digelar 20 Agustus 2021 masih membuat sejumlah pihak meragukan. Apalagi, PSSI menyatakan, pertandingan akan digelar di wilayah berstatus zona hijau penyebaran Covid-19.
Rencana ini pun membuat sejumlah pihak pesimistis bisa terealisasi.
Apalagi, Presiden Joko Widodo kembali memperpanjang program Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) hingga 9 Agustus.
Sebelumnya, pelaksanaan PPKM Darurat dan PPKM Level 4 di Jawa-Bali membuat Liga 1 2021 terpaksa ditunda.
Liga yang semula hendak digulirkan 9 Juli 2021, harus ditunda hingga Agustus ini.
Keluarnya pengumuman masa PPKM yang diperpanjang membuat banyak pihak bertanya-tanya apakah Liga 1 2021 akan kembali ditunda.
Baca juga: Kompetisi Liga 1 Direncanakan Dimulai 20 Agustus, GM PSIS Semarang: Terlalu Dipaksakan
Baca juga: Kick Off Liga 1 Sudah Diputuskan, Tetap Digelar 20 Agustus 2021, Sementara Tanpa Penonton
Baca juga: Dorong Kompetisi Bergulir, APPI dan Pemain Liga 1 Ramai-ramai Gunakan Tagar #KamiSiapMain di Medsos
Guna menjawab hal tersebut, PSSI memberi jawaban tegas akan mengusahakan Liga 1 2021 tetap bergulir pada Agustus ini, tepatnya pada 20 Agustus 2021.
Rencana itu disampaikan secara langsung oleh Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi, Selasa (3/8/2021).
"PSSI sudah mempertimbangkan banyak hal terkait kapan Liga 1 2021-2022 harus bergulir," ucap Yunus Nusi dikutip Bolasport.com dari laman resmi PSSI.
"Kami masih konsisten pada tanggal 20 Agustus Liga 1 akan bergulir. Untuk itu, dalam waktu dekat, kami akan menggelar pertemuan virtual dengan seluruh perwakilan klub Liga 1," katanya.
0 Response to "Zona Hijau Hanya Ada di Pegunungan Arfak Papua Barat Dimana Liga 1 Bakal Digelar"
Post a Comment