Misi Kebangkitan Persija Jakarta di Seri 3 Liga 1

Rabu, 10 November 2021 - 02:08 WIB

VIVA â€" Persija Jakarta bakal melakoni delapan pertandingan dalam seri 3 Liga 1 2021/2022. Melawan Persib akan menjadi laga pembuka di Stadion Manahan, Solo, Sabtu 20 November 2021.

Sementara itu, partai penutup akan tersaji di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, Rabu 22 Desember mendatang, menghadapi Persipura.

Di antara Persib dan Persipura, Macan Kemayoran akan berhadapan dengan Bali United FC 25 November, Borneo FC 29 November, Persikabo 1973 3 Desember, PSM Makassar 7 Desember, Bhayangkara FC 11 Desember dan PSIS 17 Desember.

Pemain Persija Jakarta Photo :
  • Dok. Persija
  • Pemain Persija Jakarta

    Tantangan Besar Persija Jakarta di Seri 3 Liga 1

    Ada dua tantangan besar di seri 3. Pertama, jadwal yang padat karena rata-rata hanya berjarak empat hari. Kedua, mayoritas lawan yang akan dihadapi adalah tim-tim yang berada di atas Persija.

    “Kami sangat paham jika tantangan di seri 3 ini semakin besar karena Persija akan bertemu dengan tim-tim tangguh. Namun sekali lagi kami masih percaya dengan kemampuan seluruh pemain. Jeda kompetisi ini, saya meminta seluruh komponen di dalam tim untuk melakukan introspeksi dan evaluasi dari hasil seri 2,” ujar Presiden Klub Persija, Mohamad Prapanca dikutip dari ligaindonesiabaru.com, Rabu 10 November 2021.

    Related Posts

    0 Response to "Misi Kebangkitan Persija Jakarta di Seri 3 Liga 1"

    Post a Comment