Malam Ini Puluhan Rumah di Karangtengah Cianjur Terendam Banjir

TRIBUNJABAR.ID, CIANJUR - Puluhan rumah di Kampung Lio Desa Ciherang Kecamatan Karangtengah Kabupaten Cianjur terendam banjir saat hujan deras pada Minggu (7/11/2021). 

Seorang warga Kampung Lio, Resti (20), mengatakan, banjir kali ini paling parah karena sudah masuk ke rumah dengan ketinggian antara 30 sampai dengan 50 sentimeter.

"Iya pa banjir lagi, kali ini sepertinya lebih tinggi dari kemarin," ujar Resti melalui sambungan telepon malam ini.

Resti mengatakan banjir ini merupakan yang ke empat kalinya.

Baca juga: 15 Rumah di Desa Tertinggi, Paling Ujung Selatan Kabupaten Bandung Itu Diterjang Banjir Bandang

Banjir diduga masih disebabkan oleh tanggul Sungai Ciheulang di Kecamatan Karangtengah, yang jebol sepanjang 10 meter.

Tak hanya rumah puluhan hektare sawah di dua kecamatan yakni Kecamatan Sukaluyu dan Kecamatan Karangtengah terendam.

Sekretaris BPBD Kabupaten Cianjur, Rudi Labis, mengatakan pihaknya sudah meluncurkan tim ke lokasi banjir rumah warga di Kampung Lio Desa Ciherang, Kecamatan Karangtengah, Kabupaten Cianjur.(fam)

Related Posts

0 Response to "Malam Ini Puluhan Rumah di Karangtengah Cianjur Terendam Banjir"

Post a Comment